Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Diduga Penyalahagunaan Dana BOS di Sekolah Luar Biasa (SLB) Pesisir Barat Mulai Terendus


Pesisir Barat, transsumateratv.com - Dana Bantuan Operasional Sekolah atau Dana BOS disediakan Pemerintah Pusat untuk menunjang lancarnya proses pendidikan di sekolah. Namun, sangat disayangkan bila ada oknum-oknum kepala sekolah justru menyalahgunakannya.
Ini bukanlah cerita isapan jempol. Hal tersebut diduga terjadi di Sekolah Luar Biasa (SLB) yang beralamat di Pekon Biha, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat.

Dana BOS yang semestinya dipergunakan secara benar dan tepat malah diduga disalahgunakan oleh kepala sekolah di sekolah tersebut, Jum'at (8/9/2023). 

Diketahui, Anggaran Dana BOS Tahun Anggaran 2023 sebesar Rp. 226.860.000,- namun berdasarkan investigasi di lapangan yang direalisasikan meliputi :

1. Gaji Guru Rp. 400.000/Bulan x 5 Orang x 12 Bulan = Rp. 24.000.000,- 
2. Gaji Karyawan Rp. 200.000/Bulan x 1 Orang x 12 Bulan = Rp. 2.400.000,-
3. Gaji Penjaga Rp. 150.000/Bulann x 1 Orang x 12 Bulan = Rp. 1.800.000,-
4. Gaji OB Rp. 100.000/Bulan x 1 Orang x 12 Bulan = Rp. 1.200.000,-
5. Pembelian 1 Buah Kulkas Rp. 3.500.000,-
6. Pembelian Mestapel Cuci Piring 1 Buah Rp. 500.000,-

Diduga keenam item anggaran telah diutak-atik oleh pengelola anggaran.

Kepala Sekolah (Kepsek) Sekolah Luar Biasa (SLB) Ketika berusaha dihubungi dan di temui untuk konfirmasi, sangat disayangkan Kepsek Marlina Sari, S.Pd tidak sama sekali merespon.

Hingga berita ini tayang, kepsek sulit ditemui dan dihubungi untuk dimintai keterangan.

Dalam hal ini, tentunya kami berharap pada bapak Kacapjari dan instansi penegak hukum lainnya untuk dapat memproses lebih lanjut Kepala Sekolah SLB Marlina Sari S, Pd. Karena setelah kami kalkulasi Dana BOS SLB Pesisir Barat hanya direalisasikan sebesar Rp. 33.400.000,- dari jumlah anggaran dana Rp. 226.860.000,- 

*(TEAM)