Seleksi Pendaftaran PPDB SMPN 1 Batu Ketulis TP. 2022/2023 di Gelar Secara Online dan Offline


Lampung Barat, transsumateratv.com - Penerimaan peserta didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2022/2023 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Batu Ketulis secara online dan offline, Selasa (28/6/2022).

“SMP Negeri 1 Batu Ketulis merupakan salah satu SMP yang berada di Kecamatan Batu Ketulis Kabupaten Lampung Barat dan mulai operasional tahun 2007. Sekolah yang mengusung Jingle SMPN 1 Batu Ketulis "KUAT" yang merupakan aktualisasi dari Visi dan misi sekolah yaitu Mewujudkan warga sekolah yang Kreatif, Unggul, Adaptif dan Bertaqwa, diharapkan mampu mewarnai dunia pendidikan tingkat SMP di Kabupaten Lampung Barat dengan prestasi yang membanggakan".

Dalam mengawali Tahun Pelajaran 2022/2023, Rangkaian kegiatan Penerimaan Peserta didik Baru, sudah dimulai sebelum jadwal resmi dibuka, yakni sosialisasi melalui media sosial, baner/spanduk dan juga kunjungan sekolah sasaran.

Kepala SMP Negeri 1 Batu Ketulis Eko Priyo Handoko, SPd., MM, mengatakan, "Pendaftaran PPDB telah dibuka sejak 15 Juni hingga 08 Juli 2022 mendatang. Kita mencoba menjembatani calon peserta didik dengan 2 sistem penerimaan, yakni offline dan online.

Sistem online dicoba ditawarkan ke calon siswa karena  selama ini mereka sudah familier dengan gawai nya, untuk melakukan pendaftaran secara mandiri melalui form yang telah disiapkan panitia di laman https://s.id/163wO.”

Sedangkan untuk pendaftaran offline dibuka sejak 15 Juni Hingga 08 Juli 2022 dengan mekanisme pendaftaran, calon peserta didik baru dapat mendaftar melalui panitia PPDB yang ada di sekolah, melalui dewan guru di rumah masing-masing serta kerja sama dengan sekolah pendukung (SD/MI) untuk mendata dan mengumpulkan berkas calon siswa baru.

Untuk calon siswa yang mendaftar secara online, berkas calon akan dikumpulkan ke panitia pada tanggal 5 Juli 2022 untuk dilakukan verifikasi berkas.

Dengan adanya 2 sistem pendaftaran tersebut, diharapkan mempermudah calon siswa mendaftar ke SMPN 1 Batu Ketulis, ungkap Kepsek.

Eko Priyo H, juga menjelaskan, sasaran sekolah pendukung diantaranya; SDN Kubuliku Jaya, SDN Way Ngison, SDN Batu Kebayan, SDN 1 dan 2 Bakhu serta SD/MI yang ada di wilayah Kecamatan Batu Ketulis, dan juga menerima siswa pindahan asalkan memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh sekolah.

Kemudian Panitia PPDB memasang target untuk menerima siswa baru maksimal 64 siswa, sesuai dengan daya tampung sekolah, yakni 2 rombel.

Selaku Kepsek Eko Priyo Handoko juga menegaskan, kami tidak muluk muluk pasang target peserta yang mendaftar, cukup penuhi 2 rombel saja, sudah bersyukur dan alhamdulillah. Lebih dari itu Luar biasa, pungkasnya.

"Dari rangkaian jadwal PPDB SMPN 1 Batu Ketulis TP. 2022/2023, direncanakan pengumuman sekaligus daftar ulang akan dilaksanakan pada tanggal 12 - 13 Juli 2023."

Pada saat pengumuman dan daftar ulang ini, calon siswa langsung dilakukan pengukuran seragam sekolah gratis, yang merupakan salah satu program unggulan Bupati Lampung Barat H. Parosil Mabsus, S.Pd dalam bidang Pendidikan, Yakni pemberian 3 stel seragam gratis, yang terdiri dari seragam Nasional SMP (biru Putih),  Seragam pramuka dan seragam batik, lengkap dengan atribut sekolah"tutup.

*(Merry/Ariyanto)
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak