Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Lestarikan Budaya Lokal, Pekon Lemong Gelar Lomba Tari Budaya Kakiceran


Pesisir Barat, transsumateratv.com - Warga Pesisir Barat, Lampung, punya tradisi unik memeriahkan silaturahmi Idulfitri khususnya Kecamatan Lemong dan Pesisir Utara. Secara marga adat, Pesisir Barat terdiri tiga yakni Pugung Malaya, Pugung Penengahan, dan Pugung Tampak atau lebih dikenal dengan sebutan daerah Pugung Krui.

"Kakiceran diikuti penari atau anak tari yang mewakili tiap pekon dari tiga marga tersebut. Pekon yang jadi Tuan rumah bergantian mulai 1 Syawal sampai semua pekon selesai. Acara dimulai dari pukul 21.00 atau 22.00 sampai selesai. Lokasinya di tempat terbuka di tengah Pekon dilengkapi meja, kursi, lampu dan sound system.
 
Dalam hal ini, Pekon Lemong Kecamatan Lemong Kabupaten Pesisir Barat, menggelar lomba tari-menari budaya kakiceran Jenis tarian Kebayan Regah Niyuh.

Kegiatan tersebut dihadiri M. Nursin Chandra selaku Camat Kecamatan Lemong beserta rombongan, Peratin Sumar Winata beserta Perangkat Pekon, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Pemuda Karang Taruna Pekon Lemong, Dewan Juri, dan masyarakat yang ikut menyaksikan, serta tamu undangan (Peserta) dari beberapa Pekon di Kecamatan Lemong dan Kecamatan Pesisir Utara, Kamis (5/5/2022).

Dalam penilaian lomba, masing-masing peserta memiliki kriteria yang akan dinilai dewan juri yakni dari pakaian, gerak tarian serta keserasian dan judul lagu. Tarian yang diperlombakan terdiri dari tarian Cipta dan tarian Adat.

"Kemudian pemenang dari perlombaan tersebut akan mendapatkan Juara Umum, Juara 1, Juara 2 dan Juara 3, yang akan memperebutkan Trophy Bergilir, Bingkisan, dan Amplop."

Dalam kesempatan ini, M. Nursin Chandra selaku Camat Lemong berharap, Dengan adanya Kakiciran ini supaya dapat di tingkatkan, di lestarikan, dan di kembangkan sampai dengan tingkat Nasional karena Budaya Kakiciran ini hanya ada di Kecamatan Lemong dan Kecamatan Lemong, terangnya.

Peratin Pekon Lemong Sumar Winata Lemong, Mengucapkan terimakasih kepada seluruh Panitia kegiatan dan Karang Taruna serta para tokoh masyarakat pekon Lemong, atas terselenggaranya acara ini.

Harapannya, semoga dengan adanya acara ini kedepannya akan lebih baik lagi, serta harus ditingkatkan lagi Budaya ini walaupun 2 tahun lalu ditiadakan karna masa pandemi Covid 19, Ujarnya.

"Alhamdulillah tahun 2022 ini budaya Kakiciran ini dapat dilestarikan kembali, tentunya harapan kedepannya akan terus digelar di malam 3 Syawal khususnya di Pekon Lemong,"Pungkasnya.

#News Video Streaming
*(Rifki)