Pesisir Barat, transsumateratv.com - Pembentukan Forum Komunikasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS), Digelar di ruang Aula Puskesmas Lemong Kecamatan Lemong Kabupaten Pesisir Barat. Kegiatan tersebut dihadiri, M Nursin Chandra, S.pd.,M.M selaku Camat Kecamatan Lemong, Kasi Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Pesisir Barat Amiruddin, Kapus UPT Puskesmas Lemong Gerak Susanto, Puspita Felia Selaku Pembawa Acara dari Puskesmas Lemong, Peratin Se-kecamatan Lemong, Perwakilan Polsek Pesisir Utara, Perwakilan TNI, Kepala Sekolah Se-kecamatan Lemong, Perwakilan KUA Kecamatan Lemong, dan Ketua Team Penggerak PKK Kecamatan Lemong, Senin (10/1/2022).
Gerak Susanto selaku Kepala Puskesmas Lemong Mengungkapkan Bahwa, Pada Hari ini di UPT Puskesmas Lemong mengadakan kegiatan Pembentukan Forum Komunikasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS), Sosialisasi gaya hidup baru, dan sosialisasi pelaksanaan vaksinasi anak sekolah Usia 6-11 Tahun. Alhamdullilah serangkaian kegiatan yang dilaksanakan berjalan lancar dan sukses, Ujarnya.
Dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan dengan cara menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan dan menyiapkan handsanitizer, acara kegiatan di Balai UPT Puskesmas Lemong berjalan lancar, aman, dan sukses.
(Lukman/Rifki)