Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Sertijab Kasat Reskrim Polres Way Kanan IPTU Des Herison Digantikan oleh AKP Andre Try Putra


Way Kanan, transsumateratv.com -
Polisi Resort (Polres) Way Kanan menggelar serah terima jabatan (Sertijab) Kasat Reskrim yang dipimpin oleh Wakapolres Way Kanan Kompol Evinater Siallagan bertempat GSG Pesat Gatra Polres Way Kanan. Rabu (8/12).

Kasatreskrim Polres Way Kanan IPTU Des Herison Syafutra, S.Ip., M.H digantikan oleh AKP Andre Try Putra, S.I.K., M.H, Sertijab ini  disaksikan oleh para Pejabat Utama, Kapolsek Jajaran, anggota dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Polri Polres Way Kanan.

Sertijab dilaksanakan mendasari surat telegram Kapolda Lampung nomor : ST/898/XII/KEP./2021 tanggal 7 Desember 2021 perihal pemberitahuan pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Lampung.

Sertijab Kasat Reskrim dilaksanakan di GSG Pesat Gatra l Polres Way Kanan yang dipimpin oleh Wakapolres Way Kanan Kompol Evinater Siallagan, dengan disaksikan oleh para Pejabat Utama, Kapolsek Jajaran, anggota dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Polri Polres Way Kanan.

Pada keseempatan itu, Kapolres Way Kanan AKBP Binsar Manurung melalui Waka Polres Way Kanan yang bertindak selaku Inspektur upacara mengatakan , Mutasi jabatan di lingkungan organisasi Polri merupakan sesuatu hal yang biasa dalam hal penyegaran dalam organisasi Polri, selain itu sebagai kelanjutan regenerasi kepemimpinan dengan memberikan kesempatan seluas – luasnya kepada para perwira, untuk mengembangkan kariernya melalui jenjang penugasan di berbagai fungsi teknis kepolisian.

Selanjutnya selaku Kapolres Way Kanan mengucapkan terima kasih kepada pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan, kepada Iptu Des Herison Syafutra, S.Ip., M.H yang telah menjabat Kasatreskrim Polres Way Kanan selama 1 tahun 3 bulan, yang tentunya dengan mencurahkan segenap tenaga, perhatian dan pemikiran, saudara telah bekerja keras dengan semangat dan penuh rasa tanggung jawab.

" Saya mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang telah saudara berikan selama ini untuk Polres Way Kanan, menuju Polri yang presisi (prediktif, responsibilitas, transparansi dan berkeadilan).” Ujar Kapolres.

Sementara kepada AKP Andre Try Putra, S.I.K., M.H saya ucapkan selamat datang dan selamat bertugas di kesatuan Polres Way Kanan, segera beradaptasi dengan lingkungan kerjanya, jalin kerja sama yang baik antara personel serta instansi terkait, Laksanakan tugas yang diberikan kepada saudara dengan penuh semangat dan tanggung jawab, saya berharap kepercayaan pimpinan dapat saudara laksanakan dengan sebaik-baiknya demi Polri yang presisi.

“Menjelang kegiatan Natal Tahun 2021 dan Tahun Baru 2022, lakukan hunting dan kring reserse guna antisipasi C3 di wilayah hukum Polres Way Kanan. tentunya besar harapan dalam akhir tahun ini tercipta situasi kamtibmas lebih kondusif, mari kita terus dukung dan sukseskan salah satu program pemerintah tentang pelaksanaan vaksinasi, dengan pencapaian hasil vaksinasi di Wilayah Kabupaten Way Kanan sudah mencapai 73 %.

 tentunya semua ini atas kerja sama semua pihak, dan jangan lupa tetap mematuhi protokol kesehatan dalam rangka memutus mata rantai Covid-19 dengan cara patuhi 5 M,” Ungkapnya.

Sebagaimana diketahui, AKP . Andre Try Putra, S.I.K., M.H, sendiri sudah tidak asing dengan masyarakat Way Kanan karena pernah bertugas dan  menjabat sebagai Kasatresnarkoba di Polres Way kanan.

(Pramono)