Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Warga Pemangku 2 pekon Batu Kebayan Adakan Gotong Royong


Lampung Barat, transsumateratv.com - Masyarakat pemangku 2 pekon Batu Kebayan, kecamatan Batu Ketulis, kabupaten Lampung barat adakan gotong royong, Minggu (29/08/2021).

Sikap positip terhadap nilai nilai Pancasila yang sesuai dengan nilai sila kelima yaitu menjunjung tinggi keadilan sosial semangat gotong royong dan saling menghargai,  menghormati hak dan kewajiban serta upaya kerja keras  satu sama lain. Dasar inilah pemangku 2 pekon Batu Kebayan,  kecamatan Batu Ketulis, kabupaten Lampung Barat mengadakan gotong royong bersama di lokasi pemangku 2 untuk membersihkan dan melebarkan jalan yang ada di pemangku 2 tersebut.

Dalam kesempatan ini, Peratin pekon Batu Kebayan Murtoyo mengungkapkan bahwa Jalan tersebut merupakan jalan induk pemangku untuk mencapai ke pemangku yang bersebelahan untuk transfortasi masyarakat mengeluarkan hasil bumi  seperti kopi dan sayur mayur, ujar Murtoyo
  
Dalam hal ini, Peratin Murtoyo mengucapkan banyak berterima kepada masyarakat yang mana sangat berantusias bila ada perintah bergotong royong walaupun saat ini massa pandemi Covid-19, Pungkasnya.

Dalam kegiatan ini pun tetap  melaksanakan protokol kesehatan dengan menerapkan 5 M demi memutus mata rantai penularan virus Covid-19, tutup. ( Suhartato/Ariyanto)