Lampung Barat, transsumateratv.com - Pelatihan Pemulasaran Satgas Covid-19 kelurahan Pasar Liwa dan kelurahan Way Mengaku di laksanakan di Balai Kelurahan Pasar Liwa, Rabu, (04/08/2021).
Kegiatan ini dipimpin Oleh Lurah Pasar Liwa Saukat dan dihadiri oleh Lurah Way Mengaku Edwar, Spd.MM., Kapus Harjunadi, S.S.T., Perwakilan dari kecamatan Balik Bukit, perwakilan dari KUA Balik Bukit, Babinsa Suherno, bhabhinkantibmas Juliansyah, serta Satgas Covid-19 kelurahan Pasar Liwa dan Way Mengaku.
"Kegiatan tersebut tentunya tetap mengedepan kan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Virus Covid-19'".
Lurah Pasar Liwa Saukat menjelaskan tentunya dengan adanya pelatihan penanganan Covid-19 terhadap Satgas Covid-19 kelurahan ini kita sambut gembira, karena selama ini kita mengetahui tenaga medis sangat terbatas sehingga masyarakat sering kewalahan.
Lanjutnya, Dengan adanya pelatihan PPKM di harapkan kepada tenaga yang sudah terdidik dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan benar seandainya ada warga yang sedang menjalani isolasi mandiri meninggal dunia,ujar Lurah Saukat
Dalam kesempatan ini, Kapus Harjunadi menjelaskan kami akan selalu memberikan bimbingan dan pencerahan kepada setiap kelurahan dan pekon dalam mengetahui tatacara proses pemakaman jenazah sesuai dengan protokol kesehatan,pungkasnya.
(suhartato/Rexi)