Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Loker Media Online/Streaming TRANS SUMATERA TV GROUP

Camat Sutian Hadiri Panen Pangan Mandiri Kader PKK di Pekon Atar Bawang



Lampung Barat, transsumateratv.com - Camat Batu Ketulis Sutian, S.Pd didampingi Babinsa Kiswantoro, dan Kader TP-PKK kecamatan setempat menghadiri panen pangan mandiri di kebun kolektif yang berada di Pekon Atar Bawang, Jumat (18/6/2021).

Sutian, Spd Camat Kecamatan Batu Ketulis mengatakan, panen tersebut pertama kali nya dan menjadi demplot gerakan PM yang membantu menghasilkan komoditi. “Kali ini kita panen Terong sehingga sudah bisa kita rasakan manfaatnya,” kata Sutian

Untuk itu, kegiatan ini diharapkan dapat semakin mendorong partisipasi masyarakat agar dapat turut serta lahan pekarangan yang kosong untuk ditanami komoditas tanaman palawija atau umbi-umbian termasuk tanaman obat keluarga.

“Karena dengan begitu seperti harapan pak bupati setidaknya kebutuhan yang tadinya harus beli dapat dihasilkan sendiri,” harap Sutian

Kami berharap masyarakat dapat memiliki inovasi termasuk dalam hal memenuhi kebutuhan hidup, salah satunya melalui program yang telah diluncurkan oleh pemerintah yaitu pangan mandiri ini,pungkasnya.

Sementara, Marlina.S.Ag,M.M ibu Kader PKK Kecamatan Batu Ketulis menjelaskan pada hari ini kita mengadakan Panen Terong tim PKK Kecamatan Batu Ketulis, terimakasih kepada bapak Camat Batu Ketulis, Babinsa yang telah mendampingi kegiatan panen ini. Terimakasih juga kepada tim PKK kecamatan Batu Ketulis yang telah berupaya mengembangkan bibit terong yang diberikan oleh tim PKK kabupaten Lampung Barat,ujarnya. (tto/ariyanto)

 

“Tentu harapan kami kegiatan ini tidak hanya dilakukan oleh pemerintah pekon akan tetapi bisa diterapkan juga oleh masyarakat dengan memanfaatkan lahan pekarangan untuk bercocok tanam, mulai dari polybag, pot atau barang bekas di lingkungan masing-masing, sehingga tidak semua kebutuhan sehari-hari harus membeli,” tutupnya.