Pembagian BLT-DD Pekon Suka Maju, Kecamatan Lumbok Seminung Kepada 13 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)

Lampung Barat, transsumateratv.com - Penyaluran BLT (bantuan langsung tunai) di pekon Suka Maju, kecamatan Lumbok Seminung, kabupaten Lampung Barat, Rabu (27/4/2021).

Acara yang dipimpin oleh peratin Firyan Adrianda turut dihadiri oleh Camat Lumbok Seminung  Hendri Wijaya SoS, MM, Kasi PMP Ari Darmanto,SH, Bhabin kantipmas Paisal, Babinsa Sersan Sadnan, pendamping Pekon, ketua LHP,  aparatur pekon Suka Maju, beserta  penerima masyarakat manfaat BLT.

Kegiatan ini tetap menerapkan protokol kesehatan  untuk pencegahanm penyebaran virus covid 19, dimana diwajibkan memakai masker ,mencuci tangan, dan menjaga jarak.

Dalam kesempatan ini peratin Piryan menjelaskan terkait Pembagian BLT Tahap satu, dua dan tahap tiga, setiap bulan KPM  mendapatkan dana sebesar Rp. 900.000,- . Dalam hal ini, pekon Suka Maju menyalurkan BLT kepada 13 keluarga penerima manfaat (KPM).

Harapan Piryan selaku peratin Sukamaju kepada Keluarga penerima manfaat supaya dapat mempergunakan uang tersebut untuk membeli kebutuhan pokok  makanan dalam menyambut lebaran, pungkasnya.

Secar bersamaan, Camat Lumbok Seminung Hendri Wijaya menjelaskan kegiatan hari ini pihak dari kecamatan ikut menghadiri kegiatan pembagian BLT di dua pekon yaitu pekon Suka Maju dan pekon Lombok induk , yang masing-masing pekon membagikan dana BLT sebesar Rp. 300.000,- per bulan, dan dibagikan secara langsung selama Tiga Bulan, tutupnya. (Suhartato)

 

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak