Lampung Barat, transsumateratv.com – Pekon Pampangan, Kecamatan Sekincau, Kabupaten Lampung barat, dalam menjalankan tugas peratin Pampangan membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) secara simbolis di Balai Pekon, Kamis(22/4/2021).
Acara penyaluran BLT-DD di masa pandemi ini tetap dengan menerapkan protokol kesehatan demi memutuskan mata rantai penyebaran Covid 19, dengan menerapkan 3M.
Hadir diacara itu, Camat Sekincau Sri Handayani, Sekcam Iwan Darmawan, Pendamping Kecamatan, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, Hansip pekon pampangan, peratin Pampangan Agung Imam Prasetyo, beserta seluruh aparatur pekon, dan masyarakat penerima BLT-DD.
Dalam Sambutan, Agung Imam Prasetyo Peratin Pekon Pampangan menjelaskan bahwa pekon pampangan pada hari, Kamis(22/4/2021) telah menyalurkan BLT-DD bulan Januari Kepada 30 KPM, semoga bantuan BLT-DD dimasa pandemi covid 19 ini supaya dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Dalam kesempatan ini, Sri Handayani selaku Camat Sekincau menghimbau kepada masyarakat Kecamatan Sekincau khususnya pekon Pampangan agar selalu menjaga protokol kesehatan, agar kecamatan sekincau dapat menjadi zona hijau dan dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19, tutupnya. (tato/jamin/Ariyanto).